Selasa, 21 Februari 2012

TIPS MENJAWAB PERTANYAAN SULIT SAAT WAWANCARA PEKERJAAN

Sudah bukan rahasia lagi kalau interview atau wawancara pekerjaan merupakan hal paling kritikal untuk mendapatkan pekerjaan yang Anda inginkan. Karena itu, tentu Anda tahu bahwa Anda harus mempersiapkan diri Anda seprima mungkin, baik fisik dan mental. Ketok kali ini akan memberi Anda tips untuk menghadapi delapan belas pertanyaan yang paling umum dan tersulit dalam sebuah wawancara pekerjaan.

1. Beritahukan kami tentang diri Anda?
Biasanya ini merupakan pertanyaan pembuka, karena itu jangan menghabiskan terlalu banyak waktu untuk menjawabnya. Berikan jawaban yang menjawab empat subjek: tahun-tahun terakhir, pendidikan, sejarah kerja, dan pengalaman karir terakhir.

2. Apa yang Anda ketahui tentang kami?

Ketika pertanyaan ini dikeluarkan, anda diharapkan mampu mendiskusikan produk atau pelayanan, pendapatan, reputasi, pandangan masyarakat, trget, permasalahan, gaya managemen, orang-orang di dalamnya, sejarah, dan filosofi perusahaan. Berikan jawaban yang memberitahu pewawancara bahwa Anda meluangkan waktu mencari tahu tentang perusahaan tersebut, namun jangan beraksi seperti Anda tahu segalanya tentang perusahaan tersebut, tunjukan keinginan mempelajari lebih banyak tentang perusahaan tersebut, dan jangan memberikan jawaban negatif seperti “Saya tahu perusahaan anda mengalami problema-problema, itu alasan saya disini”. Tekankan keunggulan perusahaan dan minat Anda terhadap hal tersebut.

3. Apa yang dapat Anda berikan pada kami (yang orang lain tidak bisa beri)?

Sebutkan prestasi-prestasi dan jenjang karir yang Anda telah capai. Sebutkan kemampuan dan hal-hal yang menarik perhatian Anda, gabungkan dengan sejarah Anda mencapai hal-hal itu. Sebutkan kemampuan Anda menentukan prioritas, mengidentifikasi masalah.

4. Apa yang paling menarik menurut Anda dari pekerjaan ini? Dan apa yang paling tidak menarik?

Sebutkan tiga sampai empat faktor menarik dari pekerjaan yang anda hendak ambil dan satu hal kecil sebagai faktor yang kurang menarik.

5. Mengapa kami harus merekrut Anda?

Pertanyaan ini saam seperti pertanyaan nomor empat, sebutkan saja kemampuan-kemampuan Anda yang mampu mendukung perusahaan tersebut.

6. Apa yang Anda cari di dalam sebuah pekerjaan?

Berikan jawaban yang berkisar pada oportunitas di dalam organisasi. Beritahukan pewawancara kalau Anda ingin memberikan kontribusi dan dikenali. Hindari jawaban yang mempersoalkan kestabilan keuangan pribadi.

7. Menurut Anda, apa definisi dari posisi yang Anda inginkan?

Berikan jawaban yang singkat dan berkisar tentang tugas dan kewajiban. Pastikan Anda mengerti posisi tersebut sebelum Anda hendak menjawab.

8. Berapa lama waktu yang Anda butuhkan untuk memberikan kontribusi berarti bagi kami?

Beri jawaban yang realistik. Beritahukan pewawancara bahwa walaupun Anda akan berusaha mengatasi segala harapan dan tantangan dari hari pertama, Anda membutuhkan sekitar enam bulan untuk benar-benar mengerti organisasi perusahaan dan kebutuhannya.

9. Berapa lama Anda akan bersama kami?

Beritahukan pewawancara bahwa Anda tertarik berkarir bersama perusahaan tersebut namun Anda ingin tetap tertantang untuk mencapai target bersama.

10. Dari resume Anda, kami rasa Anda terlalu berpengalaman untuk posisi ini. Bagaimana pendapat Anda?

Ini pertanyaan jebakan. Anda diharapkan untuk tetap rendah hati namun percaya diri dengan kemampuan Anda. Cara terbaik menanganinya adalah menjawab bahwa Anda butuh mengenal perusahaan lebih jauh sebelum dapat dengan efisien bekerja di tingkat yang lebih tinggi.

11. Kenapa Anda meninggalkan pekerjaan Anda yang sebelumnya?

Anda sebaiknya menjawab pertanyaan ini dengan jujur namun singkat dan jelas termasuk jika hal tersebut karena Anda dipecat. Namun yang perlu diperhatikan, Anda sebaiknya jangan menyebutkan konflik pribadi. Perlu Anda perhitungkan bahwa pewawancara mungkin akan bertanya banyak soal masalah ini, jangan sampai Anda terbawa emosi.

12. Apa yang Anda rasakan ketika harus meninggalkan pekerjaan Anda?

Beritahu pewawancara bahwa Anda merasa khawatir namun jangan terkesan panik. Katakan bahwa Anda siap menerima segala resiko demi mendapatkan pekerjaan yang cocok untuk Anda. Jangan menunjukan bahwa Anda lebih mementingkan kestabilan keuangan.

13. Pada pekerjaan Anda sebelumnya, apa yang berkenan dengan Anda? Dan apa yang tidak berkenan?

Berhati-hatilah dalam menjawab pertanyaan ini dan kemukakan hal-hal positif. Deskripsikan lebih banyak hal yang Anda sukai daripada yang Anda tidak sukai. Jangan menyebutkan masalah pribadi. Jika Anda membuat pekerjaan sebelumnya terkesan buruk, pewawancara akan bertanya-tanya mengapa Anda berada disana. Hal ini jelas mengurangi profesionalisme Anda.

14. Apa pendapat Anda tentang bos Anda sebelumnya?

Ini juga pertanyaan yang harus Anda jawab dengan hati-hati. Sebisa mungkin jawablah pertanyaan ini dengan positif karena calon bos Anda akan merasa Anda akan membicarakan hal-hal buruk tentang dia seperti apa yang telah Anda lakukan terhadap bos yang terdahulu.

15. Mengapa Anda tidak mendapatkan pekerjaan yang lebih baik di usia Anda?

Lagi-lagi ini bisa menjadi pertanyaan jebakan. Beritahukan pewawancara bahwa inilah alasan Anda mencari lowongan pekerjaan di perusahaan tersebut. Jangan bersikap defensif.

16. Berapa gaji yang Anda minta?

Ini pertanyaan yang mengiurkan, namun pastikan Anda menyebutkan angka kisaran yang Anda yakin merupakan gaji yang pantas atau bertanya pada pewawancara berapa kisaran pada pekerjaan sejenis. Jika Anda diberi pertanyaan ini dari awal wawancara, sebaiknya Anda mengelaknya dengan mengatakan Anda ingin tahu seberapa banyak tanggung jawab yang akan Anda pegang di perusahaan tersebut. Tekankan bahwa Anda lebih mementingkan pekerjaannya namun jangan menjual standar Anda.

17. Apa target jangka panjang Anda?

Untuk menjawab pertanyaan ini, Anda lagi-lagi diharuskan meneliti perusahaan tersebut dan
mengetahui rencana dan/atau target mereka lalu memberikan jawaban yang singkron dengan milik perusahaan.

18. Seberapa sukses yang Anda rasa telah capai?

Berikan jawaban yang positif dan percaya diri, namun jangan memberikan jawaban yang berlebih. Jangan membuat pewawancara merasa Anda seorang yang suka membesar-besarkan sesuatu.

Minggu, 23 Oktober 2011

Merawat dan Berbudidaya Hamster Imut



Hamster imut ini adalah salah satu hewan peliharaan yang banyak diminati oleh masyarakat saat ini. Tubuhnya yang kecil, imut dan menggemaskan tentu siapapun akan tertarik untuk memeliharanya. Memelihara hamster imut ini tidaklah susah asal Anda tahu apa saja kebutuhan hewan pengerat yang satu ini.

Faktor-Faktor Penting dalam Merawat Hamster

Dalam merawat hamster, ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar hamster Anda bis tumbuh dengan baik.
  • Kandang

Anda bisa membeli perlengkapan hamster di petshop, kandang adalah salah satunya. Ada banyak macam kandang, ada yang terbuat dari kaca, plastik atau besi. Semua tipe ini memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing. Tidak masalah Anda ingin membeli kandang yang terbuat dari apa.

Pilihlah kandang yang cukup besar bagi hamster imut Anda, idealnya adalah yang berukuran sekitar 30 x 30 cm dengan tinggi 50 cm, atau minimal mainan hamster bisa masuk ke kandang (roda putar/jogging wheel). Semakin luas kandang, pertumbuhan hamster bisa lebih baik, karena hamster bisa leluasa berlarian dan tidak bosan.
  • Alas Kandang

Kandang hamster yang baik adalah kandang yang dilengkapi dengan alas kandang. Alas kandang yang dimaksud bisa berupa macam-macam.

Umumnya yang dipakai sebagai alas kandang adalah kayu serut (serbuk kayu). Tapi Anda juga bisa menggunakan potongan kertas atau tissue. Manfaat pemberian alas kandang ini adalah untuk menghangatkan hamster imut Anda, bisa menyerap urin, dan juga berfungsi sebagai bahan untuk pembuatan kandang mereka.

Ya, hamster suka sekali membuat kandang sendiri dari alas kandang yang tersedia, entah itu dari serutan kayu, potongan kertas, atau tissue.
  • Makanan

Saat ditanya apa makanan hamster, Anda pasti langsung terpikir akan biji bunga matahari. Ya, makanan yang satu ini memang sangat disukai hamster, tapi jangan sampai salah sangka bahwa biji matahari ini adalah makanan pokok hamster imut Anda.

Biji matahari akan membuat hamster menjadi cepat gemuk, ini dikarenakan kadar lemak yang cukup tinggi pada biji matahari. Berikan biji ini sekali-sekali saja, dan berilah sayuran seperti kol atau potongan buah sebagai makanan mereka.

Sebaiknya Anda menghindari pemberian daun selada, daun bawang dan makanan yang berbau menyengat, karena makanan seperti ini bisa menngganggu kesehatan hamster.

Selain sayuran, memberi pelet/konsentrat hamster juga dianjurkan. Tidak hanya sebagai penambah nutria makanan, pelet yang keras akan baik untuk pertumbuhan gigi hamster.
  • Mainan

Salah satu komponen penting dalam kandang hamster adalah mainan. Umumnya yang digunakan sebagai mainan adalah jogging wheel atau roda berputar.
Anda juga bisa memberikan mainan-mainan lain, misalnya rumah-rumahan hamster agar hamster merasa nyaman dan tidak jenuh di dalam kandang. Semua peralatan ini bisa Anda temukan di petshop dengan harga yang tidak terlalu mahal.






Tips Lain Merawat Hamster Imut
  • Jagalah selalu kebersihan kandang, gantilah alas kandang secara rutin dan bersihkan sisa-sisa makanan hamster agar tidak membusuk dan menimbulkan penyakit.
  • Bersihkan hamster imut Anda secara rutin. Jangan memandikan hamster dengan air, mereka punya cara sendiri untuk mandi. Bersihkan hamster Anda dengan pasir khusus yang bisa dibeli di petshop, atau cukup Anda bedaki saja secara teratur agar hamster tidak bau.
  • Untuk tempat makanan, Anda bisa menggunakan mangkuk kecil dari plastik. Untuk tempat minuman, Anda sebaiknya menggunakan tempat minum yang bisa mengeluarkan air bila hamster ini menjilatnya. Jangan menaruh air minum di mangkuk, karena bisa tumpah dan membahayakan kesehatan hamster.
  • Anda juga bisa melatih hamster Anda untuk selalu membuang kotoran di “toilet” yang Anda sediakan di dalam kandang (bisa berupa mangkuk kecil yang dilapisi tissue). Cara melatihnya cukup mudah, taruhlah sedikit kotoran di “toilet” yang Anda buat, kadang hamster bisa langsung mengerti kalau benda itu adalah tempat membuang kotoran.
  • Sering-seringlah berinteraksi dengan hamster imut peliharaan Anda. Bisa dengan mengajaknya bermain, memberi tissue untuk pembuatan kandang mereka, atau memberi mereka biji bunga matahari. Kedekatan seperti ini akan membuat hamster sadar bahwa Andalah majikan mereka dan mereka tidak akan stres walau Anda pegang saat dibersihkan.